Pemain tengah muda dari Ajax Amsterdam Frenkie De Jong dikatakan ingin hengkang ke Manchester City dikarenakan dia ingin bermain dilatih oleh Josep Guardiola.
Frenkie De Jong pada saat ini memang menjadi pemain tengah yang sedang diinginkan banyak klub besar dari Eropa. Dia sering dikatakan diincar oleh klub seperti Paris Saint-Germain, Juventus dan Barcelona.
Dikarenakan banyak klub yang menginginkan pemain gelandang tersebut, Ajax Amsterdam juga dikatakan sudah bersiap untuk melepaskan sang pemain tersebut. Walaupun begitu mereka sudah dipastikan tidak akan melepaskan pemain gelandang muda itu dengan harga yang murah dan mereka akan melepaskan pemain muda tersebut dengan harga sekitar 75 juta euro.
Pada awalnya, Barcelona dikatakan sudah menjadi tim yang telah sukses mendapatkan sang pemain pada musim depan. Akan tetapi pada belakangan ini diinformasikan bahwa pemain gelandang muda itu akan memperkuat Paris Saint-Germain.
Pada saat sebelumnya Manchester City juga dikatakan sedang membidik Frenkie De Jong yang akan menjadi pemain yang bagus untuk menggantikan posisi Fernandinho. Pemain gelandang dari Brazil itu sudah cukup tua. Dia sendiri sudah berusia 34 tahun pada bulan mei yang akan datang.
Seperti yang dilaporkan dari media Inggris, Manchester City yang disebut memiliki peluang yang cukup besar untuk mendatangkan Frenkie De Jong. Dikarenakan pemain gelandang muda tersebut ingin memperkuat Manchester city.
Dia ingin bermain di Etihad Stadium dikarenakan dia ingin bermain di bawah asuhan Josep Pep Guadiola. Hal tersebut dikarenakan pelatih dari Spanyol itu sudah mempunyai keunggulan bagus untuk bisa mengembangkan pemain muda yang berbakat yang dilatih.