Manfaat Kunyit Putih Bagi Kecantikan dan Kesehatan

Sudah dikenal sejak lama di Indonesia sebagai negara yang kaya akan rempah-rempah. Bukan hanya digunakan untuk bumbu masakan, rempah ini juga bisa digunakan untuk obat alternatif yang baik bagi kesehatan. Ada beberapa jenis rempah seperti lengkuas, kunyit, kencur, jahe dan lainnya.

Salah satu bahan rempah yang sangat terkenal di Indonesia adalah kunyit. Terdapat 3 jenis kunyit yang tumbuh di indonesia yaitu kunyit putih, kunyit hitam dan kunyit orange. 3 jenis kunyit ini mempunyai kandungan yang berbeda. Tapi, mereka sama sama ampuh untuk mengatasi berbagai penyakit.

Salah satu kunyit yang dipercaya mempunyai banyak manfaat bagi kesehatan adalah kunyit putih. Walaupun jenis kunyit putih ini sangat jarang ditemukan, kunyit ini ternyata mengandung banyak nutrisi yang bisa mengatasi penyakit kanker.

Bukan hanya untuk kesehatan, kunyit putih ini juga bisa memberikan perawatan kulit.

1. Mengobati Alergi Alami
Senyawa curcuminoids di dalamnya baik untuk mengatasi alergi. Kandungan tersebut bisa mengatasi gejala reaksi alergi pada kulit. Seperti antihistamin, kunyit putih ini juga bisa mencegah aktivitas protein akibat peradangan dan mencegah pelepasan histamin yang mengakibatkan timbulnya alergi.

2. Membantu Menurunkan Berat Badan
Kandungan yang terdapat pada kunyit putih ini juga berperan aktif dalam menekan respon sel tubuh yang salah satunya lemak dan otot. Hal ini juga bisa menurunkan kadar gula darah, kolestrol dan gangguan kekebalan tubuh lain akibat obesitas.

3. Mencegah Penyakit Kanker
Kandungan kunyit putih juga di yakini dapat membantu dalam prose penyembuhan kanker. Senyawa yang terdapat di dalamnya seperti ethyl p-methoxycinnamate, bisdemothxycurcumin, demothxycurcumin, Kurkuminoid dan flavonoid diyakini dapat membunuh sel kanker.

4. Mencegah Pertumbuhan Kista
Pada dasarnya kista adalah penyakit yang bersifat jinak. Tapi, ada beberapa kista yang pengobatannya harus dilakukan operasi. Kalau belum parah, pertumbuhan kista bisa dicegah dengan mengkonsumsi bahan alami seperti kunyit putih. Kandungan senyawa demothxycurcumin, ethyl p-methoxycinnamate, dan flavonoid pada kunyit putih ini berperan penting dalam mencegah terjadinya pertumbuhan kista.

MENGAPA RAMBUT RONTOK BISA TERNJADI PADA SAAT MENYUSUI?

Mengalami rambut rontok pada saat menyusui itu bisa terjadi ketika si bayi sudah berusia 3 bulan, hal ini bisa berlansung dalam hitungna minggu dan bahkan berbulan-bulan. Ada beberapa hal yang mungkin membuat para ibu mengeluhkan rambut rontok pada saat menyusui, lalu bagaimana mengatasinya?

Rambut rontok pada saat menyusui ini tentunya selalu dialami pada semua ibu yang sedang menyusui didunia, pada sebuah medis, mengalami rambut rontok pada saat menyusui sering juga disebut dengan pospartum hair loss yang artinya rambut rontok pascamelahirkan. Dengan kata lain juga, menyusui atau tidak setiap ibu yang melahirkan akan mengalami rambut rontok yang signifikan.

Lalu apakah penyebabnya? Jika dilihat secara garis besar, penyebab dari rontoknya rambut pada saat melahirkan merupakan salah satu faktor hormonal yaitu perubahan kadar hormon yang sangat drastis ketika hamil dan pascamelahirkan yang tentunya sangat ektrim. Hal yang bisa mengakibatkan perubahan ini adalah pada kondisi tubuh secara keseluruhan salah satunya mengalami rambut rontok yang bahkan sangat parah.

Rambut sebenarnya mengalami kerontokan pada setiap harinya dan ini merupakan hal yang normal bagi ibu menyusui, hanya saja kerontokan rambut ini akan berhenti selama anda hamil begitu juga sebaliknya rambut akan terus tumbuh selama mengandung. Apalagi bagi kalian yang mengkonsumsi suplemen kehamilan tentunya juga bisa mempengaruhi kualitas rambut sehingga rambut akan menjadi lebih sehat, berkilau dan sehat.

Yang perlu kalian ingat juga bahwa rambut rontok seharusnya setiap hari dan tetapi tertahan oleh hormon pada masa kehamilan. Rambut ini yang kemudian akan rontok bersamaan dengan hormon pada saat kehamilan yang sudah benar hilang dari tubuh yaitu sekitar 3 bulan setelah melahirkan.

Tapi ada beberapa cara untuk mengatasi masalah rambut rontok seperti :
1. Penataan rambut sederhana
2. Perhatikan pola makan
3. Gunakan sampo khusus
4. Hair Tonic

Rambut rontok ketika menyusui ini bisa terjadi ketika si bayi sudah berusia 3 bulan dan hal ini bisa terjadi beberapa minggu atau bahkan beberapa bulan, jadi untuk mengatasi rambut rontok kami sarankan sebaiknya untuk selalu merawat rambut sebaik mungkin dengan lembut dan kurangi alat penata rambut seperti catokan rambut. Selain itu juga jaga juga asupan nutrisi dari makanan karena beguna untuk menjaga agar rambut rontok tidak terjadi secara berlebiham.