5 Kasus Yang Butuh Suntik Tetanus Selain Cedera

tetanus

Biasanya suntik tetanus diberikan pada anak-anak untuk mencegah terjadinya infeksi tetanus yang berbahaya. Namun sebenarnya, ada kasus-kasus tertentu bagi orang dewasa dimana mereka sebenarnya butuh suntikan vaksin tetanus kembali. Anda mungkin adalah salah satu orang yang berpikiran bahwa anda akan butuh vaksin tetanus kembali jika anda cedera akibat besi yang berkarat. Paradigma tersebut sudah menjadi hal yang biasa di masyarakat Indonesia. Inilah orang-orang yang butuh vaksin tetanus kembali meski mereka tidak mengalami cedera seperti yang disebutkan di atas.

1. Luka Bakar
Virus tetanus bisa saja menyerang anda di saat anda memiliki luka bakar. Oleh karena itu anda butuh tetanus booster di saat anda mengalami luka bakar yang cukup besar.

2. Diabetes
Bagi pengidap diabetes, luka yang terbuka akan sulit untuk sembuh, terlebih lagi pengidap diabetes akan mudah terluka di bagian kaki. Hal tersebut membuat mereka sebenarnya wajib untuk mendapatkan suntikan tetanus agar terhindar dari serangan virus berbahaya satu ini.

3. Petugas Kesehatan
Apakah anda adalah orang yang bekerja di rumah sakit atau klinik umum? Jika ya, maka anda juga perlu vaksin tetanus agar anda benar-benar aman dari serangan virus berbahaya ini.

4. Wanita Hamil
Wanita yang hamil sebenarnya juga perlu suntikan vaksin tetanus. Hal ini berguna untuk menghindarkan calon bayi dari risiko batuk rejan.

5. Baru saja pulih dari Tetanus
Mungkin di saat anda baru jatuh sakit tetanus, anda diberikan vaksin tetanus serta obat-obatan agar anda lekas sembuh dari penyakit ini. Namun meski anda telah sembuh dari penyakit tetanus ini, sebenarnya anda butuh disuntuk vaksin tetanus kembali agar anda benar-benar aman dari virus tersebut.